17 Mei 2020

Mobile Exam untuk ujian yang hemat dan ramah lingkungan

17 Mei 2020



Era industri 4.0 mengahadirkan berbagai macam inovasi dalam kehidupan umat manusia termasuk dalam bidang pendidikan. Kemajuan teknologi selain memberikan kemudahan bagi guru dalam menerapkan pembelajaran juga membuat pembelajaran menjadi lebih efektif dan ramah lingkungan. 

Seperti kita ketahui bahwa setiap tengah dan akhir semester dunia pendidikan kita melakukan penilaian tengah semester dan akhir semester. Hal tersebut umumnya masih dilakukan dengan mencetak naskah soal dan lembar jawaban yang tentu jumlahnya sangat banyak serta dapat menimbulkan masalah terhadap lingkungan.

Pelaksanaan ujian dengan menggunakan Mobile exam selain ramah lingkungan tentunya juga hemat anggaran karena tidak perlu mengeluarkan uang untuk biaya cetak naskah dan lembar jawaban. 

Penggunaaan mobile examp memiliki kelebihan yaitu dapat meminimalisir siswa untuk mencontek karena selama mengerjakan soal pada hp / tablet siswa tidak dapat keluar dari aplikasi dan jika keluar siswa harus mengulang dengan soal yang diacak. Selain itu penggunaan mobile exam memudahkan guru dalam merekap dan menganalisis pekerjaan siswa karena semua telah otomatis dilakukan oleh sistem yang didukung oleh office 365.

Panduan menyelenggarakan ujuan dengan mobile exam dapat dakses pada link di bawah ini, dengan password 12345

Panduan Mobile Based Test

Show comments